fbpx

Now Everyone Can Speak English

Yuk Pelajari 5 Contoh Dialog dan Percakapan bahasa Inggris di Sekolah Beserta Terjemahannya!

Daftar Isi

dialog percakapan bahasa inggris 2 orang

Salah satu cara utama untuk menguasai bahasa Inggris adalah dengan menggunakannya secara terus menerus dalam kehidupan sehari-hari.

Memang mempelajari materi bahasa Inggris dasar penting untuk menunjang berbagai macam skill berbahasa Inggris. Seperti membaca (reading), menyimak (listening), menulis (writing) dan berbicara (speaking).

Setelah memahami materi dasar bahasa Inggris seperti grammar dan vocabulary, kamu bisa mengaplikasikannya ke dalam percakapan bahasa Inggris sehari-hari.

Sebagaimana yang sudah kamu ketahui, dengan mengaplikasikan apa yang sudah kamu pelajari, kamu akan menjadi terbiasa menggunakan bahasa Inggris. Sehingga pada akhirnya kamu bisa menguasai bahasa Inggris.

Namun sayangnya, banyak pembelajar bahasa Inggris, terutama pembelajar bahasa Inggris tingkat pemula tidak melakukan hal ini dikarenakan takut membuat kesalahan dan tidak tahu harus berbicara apa.

Padahal saat belajar bahasa Inggris, membuat kesalahan adalah hal yang wajar. Bahkan, native speaker saja bisa membuat kesalahan ketika berbicara dalam bahasa Inggris di kehidupan sehari-hari.

Selain itu, jika kamu berbicara dalam bahasa Inggris kepada native speaker dan melakukan kesalahan, mereka akan tetap menghargai usahamu. Karena kamu berusaha keras untuk menggunakan bahasa ibu mereka.

Nah, kalau kamu bingung harus berbicara apa, kamu bisa mulai dari apa yang ada di sekitarmu, dari aktivitas yang sering kamu lakukan.

Dengan berbicara bahasa Inggris dari aktivitas yang ada di sekitarmu, kamu akan mengenal situasinya, sehingga akan lebih mudah untuk mempraktekkan bahasa Inggris.

Misalnya seperti topik percakapan bahasa Inggris di sekolah. Kamu tentunya tidak asing dengan macam-macam aktivitas di sekolah, sehingga kamu hanya perlu mencoba melakukan percakapan bahasa Inggris terkait aktivitas di sekolah.

Di artikel ini, kamu akan mempelajari tentang contoh-contoh dialog dan percakapan bahasa Inggris di sekolah beserta terjemahannya. Tertarik untuk belajar lebih lanjut? Yuk simak artikel berikut ini!

Baca Juga: Kalimat dan Contoh Kata Sapaan dalam Bahasa Inggris (Greetings)

Percakapan Bahasa Inggris di Sekolah

Percakapan bahasa Inggris di sekolah adalah salah satu topik percakapan yang paling umum dilakukan dalam kehidupan sehari-hari. Hal ini dikarenakan mayoritas dari kita melewati masa pendidikan di sekolah.

Kita berada dalam lingkungan sekolah selama lima hari dalam seminggu. Dengan begitu kita sudah terbiasa dengan suasana sekolah.

Kamu bisa mempraktekkan percakapan bahasa Inggris di sekolah dengan siapapun. Misalnya teman sekelasmu, gurumu, atau bahkan ketika di rumah kamu bisa bermain peran bersama keluargamu untuk melakukan percakapan bahasa Inggris di sekolah.

Agar lebih mudah mempraktekkan percakapan bahasa Inggris di sekolah, kamu bisa melihat contoh-contoh percakapan dan dialog pada artikel ini. Tapi sebelumnya, terdapat beberapa kosakata atau vocabulary dalam lingkungan sekolah yang sering digunakan.

Nah, berikut ini adalah beberapa kosakata atau vocabulary yang ada di lingkungan sekolah:

Yuk Pelajari 5 Contoh Dialog dan Percakapan bahasa Inggris di Sekolah Beserta Terjemahannya!

5 Contoh Dialog Bahasa Inggris di Sekolah Beserta Terjemahan

Setelah mengenal kosakata atau vocabularies di atas, kamu bisa mempelajari dialog-dialog berikut ini dan mencoba untuk bermain peran menggunakannya bersama teman sekelasmu, guru, atau keluargamu di rumah.

1. Contoh Dialog Percakapan Bahasa Inggris 2 Orang di Sekolah

Amanda: Hey, Grace. Have you finished the assignment?

Grace: What? Is there any assignment that needs to be submitted today?

Amanda: Yes, there is. We have to summarize the geography textbook on page 20. 

Grace: Oh, that assignment. I think Mrs. Andrew is absent today. She told Alex yesterday and said that she will be absent from today’s lesson. Alex told us that we were going to go home yesterday. Didn’t you hear it?

Amanda: Really? Oh, I went straight home because I was dizzy yesterday. So, we don’t have to submit it today?

Grace: Yeah, we don’t have to. But she gave us another assignment and we need to submit it next Wednesday along with the previous assignment.

Amanda: Oh, I see. Thank you for telling me, Grace. Well, since Mrs. Andrew doesn’t come today, let’s do the assignment together, shall we?

Grace: Okay, that’s a good idea.

Terjemahan

Amanda: Hai, Grace. Apakah kamu sudah menyelesaikan tugasnya?

Grace: Apa? Ada tugas yang harus dikumpulkan hari ini?

Amanda: Iya, ada. Kita harus merangkum buku geografi halaman 20.

Grace: Ohh tugas itu. Aku pikir Ibu Andrew absen hari ini. Dia mengatakan kepada Alex kemarin bahwa akan absen untuk pelajaran hari ini. Alex bilang pada kami saat kami pulang ke rumah kemarin. Apakah kamu kemarin mendengar kabar tersebut?

Amanda: Benarkah? Oh aku langsung pulang ke rumah karena aku pusing kemarin. Jadi kita tidak harus mengumpulkannya hari ini?

Grace: Iya, tidak perlu. Tapi Ibu Andrew memberi kita tugas lain dan harus kita kumpulkan rabu depan dengan tugas sebelumnya.

Amanda: Oh baik, aku paham. Terima kasih sudah memberitahuku, Grace. Jadi, karena Ibu Andrew tidak datang hari ini, maukah kamu mengerjakan tugasnya bersama?

Grace: Oke, ide yang bagus.

2. Contoh Dialog Bahasa Inggris 2 Orang di Sekolah Tentang Proyek Sains

Bob: Hi, Susan.

Susan: Hi, Bob. How are you?

Bob: I’m good. You?

Susan: Fine!

Bob: Can I ask you a question?

Susan: Sure, what’s up?

Bob: Well, I was just wondering if you’d like to work with me to do a science project.

Susan: Really?

Bob: Yeah, I was thinking you and I would make a pretty good team.

Susan: Of course, we can make something. Like a volcano, rocket, or something else. Also, we’re gonna make so much fun!

Bob: Really?

Susan: Yeah! I love science projects!

Bob: Well, when do you think we should do this project?

Susan: How about next Friday?

Bob: Sounds awesome. I’ll see you then.

Susan: Okay, cool. Bye, Bob.

Bob: Bye, Susan.

Terjemahan

Bob: Hai, Susan.

Susan: Hai, Bob. Apa kabarmu?

Bob: Baik. Kalau kamu?

Susan: Baik!

Bob: Bisakah aku menanyakan sesuatu kepadamu?

Susan: Tentu, apa itu?

Bob: Aku berpikir apakah kamu mau bekerja bersamaku untuk melakukan proyek sains.

Susan: Benarkah?

Bob: Iya, aku berpikir kamu dan aku akan menjadi tim yang baik.

Susan: Tentu saja, kita bisa membuat sesuatu. Seperti gunung berapi, roket, atau hal lainnya. Kita juga akan bersenang-senang!

Bob: Benarkah?

Susan: Iya! Aku sangat suka proyek sains!

Bob: Baiklah, kapan menurutmu kita melakukan proyek ini?

Susan: Bagaimana kalau Jumat depan?

Bob: Terdengar menyenangkan. Sampai bertemu kalau begitu.

Susan: Oke. Dah, Bob.

Bob: Dah, Susan.

Baca Juga: 201 Kosakata Belanja dalam Bahasa Inggris Beserta Terjemahan (English Shopping Vocabulary)

3. Contoh Percakapan di Sekolah Bahasa Inggris Tentang Pertunjukkan

Teacher: Have you done your homework?

Bill: Yes.

Teacher: Okay, so now Bill has brought in something to show the class! Bill, what have you brought for us?

Bill: I have brought my dad’s guitar. I love listening to him play it. It has six strings and it is brown.

Teacher: That’s great! Can you play the guitar?

Bill: A little bit, my dad teaches me a new song every month so that I can play little bits of music!

Teacher: Come up to the front and show us, please.

Bill: Okay.

Teacher: Thank you for sharing, Bill! Okay class, Bill’s performance summed up our day. Class dismissed!

Bill: Thank you!

Terjemahan

Guru: Apakah kamu sudah mengerjakan PRmu?

Bill: Iya, sudah.

Guru: Baik, sekarang Bill sudah membawakan sesuatu untuk dipertunjukkan di depan kelas! Bill, apa yang sudah kamu bawa untuk kami?

Bill: Aku membawa gitar milik ayahku. Aku sangat suka sekali menyimaknya bermain gitar. Gitar ini memiliki enam senar dan warnanya cokelat.

Guru: Bagus! Apakah kamu bisa memainkan gitarnya?

Bill: Hanya sedikit saja, ayahku mengajarkanku lagu baru setiap bulan supaya aku bisa bermain sedikit musik!

Guru: Majulah ke depan dan tunjukkan kepada kami.

Bill: Baiklah.

Guru: Terima kasih sudah berbagi, Bill. Baiklah anak-anak, pertujukkan Bill menyudahi hari kita. Kelas dibubarkan!

Bill: Terima kasih!

4. Contoh Percakapan Sehari-hari Bahasa Inggris di Sekolah Beberapa Murid Tentang Tugas

Teacher: Even though tomorrow is the weekend. Don’t forget to do your homework, everyone!

Students: Yes sir!

Teacher leaves the class.

Joshua: Excuse me friends, before we go home can I say something?

Ben: Sure. What do you want to say, Jo?

Joshua: Riana will go to school on Monday. As you may already know, she has been sick for a week. So, can any of you come to her house to tell her about this assignment?

Kate: I can do it!

Joshua: Thanks, Kate! Her mother said that she will get better tomorrow.

Lou: How about we ask her mother for permission to do the housework together? I think she must need some help since she’s been missing lessons for a week.

Joshua: Good idea! I’ll try to ask her mother for permission.

Terjemahan

Guru: Meskipun besok adalah akhir pekan. Jangan lupa untuk mengerjakan PR, semuanya!

Murid-murid: Baik pak!

Guru meninggalkan kelas.

Joshua: Permisi teman-teman, sebelum kita pulang ke rumah, bisakah aku mengatakan sesuatu?

Ben: Boleh. Apa yang ingin kau katakan, Jo?

Joshua: Riana akan ke sekolah hari Senin. Sebagaimana yang kalian sudah ketahui, dia sudah sakit selama seminggu. Jadi bisakah salah satu di antara kalian pergi ke rumahnya untuk memberitahunya tentang tugas ini?

Kate: Aku bisa melakukannya!

Joshua: Terima kasih, Kate! Ibunya berkata bahwa Riana akan membaik besok.

Lou: Bagaimana kalau kita meminta izin kepada ibunya untuk mengerjakan PR bersama? Aku pikir dia pasti membutuhkan bantuan karena dia sudah melewati pelajaran-pelajaran selama seminggu.

Joshua: Ide yang bagus! Aku coba untuk minta izin kepada ibunya.

5. Contoh Percakapan Bahasa Inggris di Sekolah Tentang Murid Baru

Cindy: There’s a new girl in school, have you seen her yet?

Brenda: Nope, I haven’t seen her yet.

Cindy: I think that she is very pretty.

Brenda: Tell me how she looks.

Cindy: She’s kinda short. Probably about 155 centimeters. But the first thing I noticed was her beautiful brown eyes and blonde hair.

Brenda: Ohh! I think I might’ve bumped into her before. She wears skirts, right?

Cindy: Yeah, the pink one! So you’ve seen her before, then?

Brenda: I believe so. But I don’t know where she came from.

Cindy: She’s a transfer student from that famous school. The ones that every smart student goes, you know?

Brenda: Oooh. She must be a smart kid.

Cindy: Brenda, I was thinking maybe we should go talk to her. Introduce ourselves, then we can study together.

Brenda: Yeah. That’s a brilliant idea! We can learn something or two and she can teach us some subjects.

Cindy: Great. Let’s go, now.

Terjemahan

Cindy: Ada murid perempuan baru di sekolah, kamu sudah melihatnya?

Brenda: Tidak, aku belum melihatnya.

Cindy: Aku rasa dia sangat cantik.

Brenda: Beritahu aku bagaimana penampilannya.

Cindy: Dia agak pendek. Kira-kira sekitar 155 centimeter. Tapi hal pertama yang aku sadari adalah mata cokelatnya yang indah dan rambutnya yang pirang.

Brenda: Ohh! Kurasa aku sudah menemuinya sebelumnya. Dia pakai rok, kan?

Cindy: Iya, yang berwarna merah muda! Jadi kamu sudah melihatnya, kalau begitu?

Brenda: Aku rasa begitu. Tapi aku tidak tahu dari mana dia berasal.

Cindy: Dia adalah murid pindahan dari sekolah terkenal itu. Sekolah yang semua anak pintar pergi ke sana, kamu tahu?

Brenda: Oooh. Dia pasti anak yang pintar.

Cindy: Brenda, aku pikir mungkin kita harus pergi berbicara kepadanya. Memperkenalkan diri kita, lalu kita bisa belajar bersama.

Brenda: Iya. Ide yang cemerlang! Kita bisa belajar tentang satu atau dua hal dan dia bisa mengajari kita tentang beberapa pelajaran sekolah.

Cindy: Bagus. Ayo pergi sekarang.

Nah demikianlah kosakata atau vocabulary tentang sekolah dan 5 contoh dialog bahasa Inggris di sekolah. Dengan mempelajarinya, kamu akan menambah wawasanmu mengenai bahasa Inggris.

Selain itu, kamu juga dapat meningkatkan kemampuan berbicara dalam bahasa Inggris, asalkan kamu mempraktekkannya dalam kehidupan sehari-hari bersama teman sekelasmu, guru, atau keluargamu di rumah dengan bermain peran.

Karena hanya dengan mengaplikasikan apa yang sudah kamu pelajari, kamu dapat terbiasa melakukannya dan lama-lama kamu akan menjadi mahir dalam menggunakan bahasa Inggris.

Supaya kamu mahir berbahasa Inggris, jangan lupa untuk terus belajar terus tentang grammar bahasa Inggris khususnya di tenses. Jika kamu membutuhkan bantuan, kamu bisa mengikuti kursus bahasa Inggris online di Golden English. Dengan kursus bahasa Inggris online, kamu bisa mengembangkan kemampuan bahasa Inggris dengan mudah dan cepat. Selamat belajar!

cta

Reference:

Architamittra. 2023. 44 Helpful Daily Use English Sentences in School. (online at) https://www.fluentu.com/blog/english/daily-use-english-sentences-in-school/ [accessed on 29 August 2023]

Teguh Gunawan, S.Li.
Teguh Gunawan, S.Li.
Digital Marketing Enthusiast who's passionate about SEO, Content Writing, and Copywriting.
Teguh Gunawan, S.Li.
Teguh Gunawan, S.Li.
Digital Marketing Enthusiast who's passionate about SEO, Content Writing, and Copywriting.