fbpx

Now Everyone Can Speak English

Rekomendasi Film Bahasa Inggris untuk Belajar Bahasa Inggris

Daftar Isi

Rekomendasi Film Bahasa Inggris

Belajar bahasa Inggris sambil nonton film? Why not?

Bayangin aja, kamu bisa paham dialog keren di film favoritmu tanpa harus nyalain subtitle, dan kamu bisa mempraktikkannya di hadapan teman-temen kamu.

Plus, belajar bahasa Inggris jadi nggak kerasa kayak belajar, lebih kayak nge-chill sambil nikmatin cerita yang asik.

Nah, buat kamu yang lagi nyari cara belajar bahasa Inggris dengan santai, film bisa jadi sumber belajar yang super seru. Apalagi, banyak banget film yang nggak cuma seru ditonton, tapi juga bisa bantumu ningkatin skill listening, pronunciation, bahkan nambah vocabulary.

Jadi, kalau kamu bosen belajar bahasa Inggris dari sumber bacaan yang hanya teks doang, yuk mulai explore deretan film keren di bawah ini. Siapa tau, film favoritmu masuk daftar dan kamu bisa sambil belajar tanpa seperti belajar. 

10 Rekomendasi Film Bahasa Inggris yang Cocok Untuk Membantu Meningkatkan Skill Bahasa Inggrismu

Apakah list rekomendasi film untuk belajar bahasa inggris favorit kamu ada di bawah ini? Yuk, lanjutkan membaca sampai selesai! 

1. The Intern (2015)

Film bergenre komedi-drama ini cocok buat kamu yang suka cerita ringan dengan sentuhan humor dan pelajaran yang meaningful.

“The Intern” mengisahkan tentang Ben Whittaker (Robert De Niro), seorang kakek berusia 70 tahun yang memutuskan untuk magang di sebuah startup fashion digital. Karakter Ben yang bijaksana dan Jules (Anne Hathaway) sebagai bos muda yang ambisius memberikan banyak dialog menarik tentang kehidupan kerja di dunia modern.

Film ini penuh dengan percakapan sehari-hari yang mudah kamu pahami, sehingga kamu bisa belajar kosakata tentang bisnis dan kehidupan sehari-hari.

Menariknya, banyak momen lucu yang bikin kamu tetap fokus saat mendengarkan aksen Amerika yang mereka gunakan. Cocok banget buat kamu yang mau memperdalam listening skill sambil nikmatin alur cerita yang relatable, terutama buat kamu yang workaholic.

2. The Social Network (2010)

Film drama biografi ini mengisahkan tentang awal mula terciptanya Facebook oleh Mark Zuckerberg (Jesse Eisenberg) saat dia masih di universitas.

“The Social Network” penuh dengan dialog cepat yang mencerminkan dinamika dunia teknologi dan bisnis modern. Nah, kamu bakal nemuin banyak istilah teknologi, hukum, dan bisnis, yang sangat berguna kalau kamu pengen memperkaya kosakata formal dan profesional.

Alur film ini intens, tapi karena dialognya berfokus pada topik-topik sehari-hari dalam konteks bisnis dan sosial, kamu bisa belajar sambil memahami bagaimana bahasa Inggris digunakan di lingkungan yang profesional.

Film ini juga menunjukkan berbagai aksen dari tokoh yang berasal dari berbagai wilayah di Amerika, jadi cocok buat meningkatkan listening skill-mu.

3. Toy Story (1995)

Hayo ngaku, siapa yang suka nonton film ini? Pasti kamu Gen Z yang saat ini sedang berada di usia yang lagi hectic-hecticnya, kan?

Animasi ikonik dari Pixar ini bercerita tentang kehidupan mainan yang hidup ketika tidak ada manusia. Woody, Buzz Lightyear, dan teman-temannya menghadapi berbagai petualangan seru yang sarat dengan pesan moral.

Genre animasi keluarga ini nggak cuma buat anak-anak, tapi juga cocok buat pemula yang ingin memulai belajar bahasa Inggris dengan cara yang fun.

Dialog dalam “Toy Story” menggunakan bahasa sehari-hari yang simpel, dengan pengucapan yang jelas. Karena ini film animasi, kamu nggak perlu khawatir akan banyaknya slang yang bikin bingung.

Film ini juga membantu kamu mengerti ungkapan-ungkapan sederhana dalam bahasa Inggris dengan cara yang mudah dimengerti, sehingga membuat film ini jadi tontonan yang menyenangkan sekaligus edukatif.

4. Forrest Gump (1994)

“Forrest Gump” adalah film drama yang mengisahkan perjalanan hidup seorang pria sederhana dengan IQ rendah, Forrest Gump (Tom Hanks), yang secara tak sengaja menjadi saksi dari banyak peristiwa penting di Amerika. Aksen selatan Forrest yang unik memberikan tantangan tersendiri buat kamu yang mau memperluas pemahaman terhadap berbagai aksen di Amerika Serikat.

Film ini juga penuh dengan dialog-dialog sederhana dan cerita yang inspiratif, sehingga mudah untuk diikuti bahkan jika kamu baru mulai belajar bahasa Inggris.

Alur film yang menyentuh, dikombinasikan dengan momen-momen komedi, membuat “Forrest Gump” menjadi tontonan yang menyenangkan dan memberi banyak kesempatan untuk mempelajari bahasa Inggris dari berbagai konteks kehidupan.

5. The King’s Speech (2010)

Drama biografi ini mengisahkan tentang Raja George VI (Colin Firth) yang harus mengatasi masalah gagapnya sebelum memberikan pidato penting kepada rakyat Inggris saat Perang Dunia II.

“The King’s Speech” sangat fokus pada pentingnya pengucapan dan retorika, jadi buat kamu yang pengen memperbaiki pronunciation, film ini sangat pas.

Dialognya agak sedikit lebih formal, tapi pronunciation sangat jelas, karena inti ceritanya adalah tentang raja yang belajar berbicara dengan lancar. Dari film ini, kamu akan belajar banyak kosakata formal, terutama yang berhubungan dengan pidato, kekuasaan, dan politik.

Ini bukan sekadar film sejarah, tapi juga kisah tentang keberanian aja, tapi film ini bikin kamu semangat belajar bahasa Inggris dengan lebih percaya diri.

Baca Juga: 10 Website Belajar Bahasa Inggris Gratis di Tahun 2024

6. Harry Potter Series (2001-2011)

Siapa sih yang nggak kenal dengan Harry Potter? Pria berkacamata yang punya kekuatan magis dari tongkatnya.

Seri fantasi ini mengisahkan perjalanan Harry Potter (Daniel Radcliffe) dan teman-temannya dalam melawan kekuatan jahat yang mengancam dunia sihir. Setiap film dari seri ini penuh dengan dialog-dialog yang menggabungkan bahasa Inggris modern dan elemen magis.

Selain cerita yang epik, kamu juga bakal belajar aksen Inggris British yang lebih formal dan mudah dimengerti. Seri ini adalah pilihan yang sempurna buatmu yang mau memperluas kemampuan listening sambil menikmati cerita penuh imajinasi. Nggak cuma seru, tapi juga menambah wawasan tentang aksen dan budaya Inggris.

7. The Pursuit of Happyness (2006)

Drama inspiratif ini bercerita tentang perjuangan hidup seorang ayah bernama Chris Gardner (Will Smith) yang berjuang untuk memberikan kehidupan yang lebih baik bagi anaknya.

Film ini penuh dengan dialog emosional yang menggambarkan kesulitan hidup, namun juga memberikan banyak pelajaran tentang ketekunan dan optimisme.

Gaya bicara dalam film ini sangat natural dan sehari-hari, membuatnya ideal untuk belajar kosakata dan ungkapan yang sering digunakan dalam kehidupan nyata.

Dengan mendengarkan percakapan Chris dan interaksinya dengan orang-orang di sekitar, kamu bisa memperkaya kosakata sehari-hari sambil memahami berbagai emosi yang dituangkan dalam bahasa Inggris.

8. The Devil Wears Prada (2006)

Film komedi-drama ini menggambarkan dunia fashion yang glamor melalui perjalanan hidup Andy (Anne Hathaway) sebagai asisten seorang editor majalah fashion terkenal, Miranda Priestly (Meryl Streep).

Kamu akan diperkenalkan dengan banyak kosakata seputar dunia kerja dan fashion, yang bisa jadi tambahan kosakata baru buat kamu.

Selain dialog yang cepat dan penuh istilah fashion, film ini juga mengajarkanmu cara berkomunikasi secara profesional di tempat kerja. 

Menariknya, kamu bakal belajar cara menyampaikan pendapat, menghadapi atasan, dan bagaimana berinteraksi dengan kolega, yang semuanya menggunakan bahasa Inggris formal dan informal.

9. Finding Nemo (2003)

Siapa yang nggak tau film ikonik yang menggambarkan bagaimana dunia di bawah laut.

Animasi Disney ini bercerita tentang petualangan seekor ikan bernama Marlin yang mencari anaknya, Nemo. Walaupun cerita ini dirancang untuk anak-anak, dialog dalam film ini penuh dengan bahasa yang mudah dipahami dan memiliki banyak humor yang lucu, bikin kamu nggak akan bosan belajar.

Percakapan yang sederhana dan jelas menjadikan “Finding Nemo” pilihan ideal buat pemula yang ingin belajar bahasa Inggris dalam suasana yang menyenangkan.

Karakter-karakternya yang beragam juga punya cara bicara yang unik, jadi kamu bisa belajar bagaimana berbagai kepribadian mempengaruhi gaya bicara dalam bahasa Inggris.

10. Notting Hill (1999)

Film drama romantis ini berkisah tentang seorang pemilik toko buku di London, William Thacker (Hugh Grant), yang secara tidak sengaja bertemu dengan seorang bintang film terkenal, Anna Scott (Julia Roberts).

“Notting Hill” nggak cuma menawarkan kisah cinta yang manis, tapi juga dialog yang penuh dengan ungkapan romantis dan humor ringan.

Aksen British dalam film ini jelas dan mudah diikuti, dan dialognya mengandung banyak percakapan sehari-hari yang bisa membantu kamu memahami cara berkomunikasi dalam konteks sosial yang santai.

Buatmu yang suka film romantis dengan sentuhan humor, “Notting Hill” bisa jadi pilihan yang pas buat belajar bahasa Inggris sambil baper sekaligus guling-guling!

Baca Juga: Bingung Mau Liburan Kemana? Belajar di Kampung Inggris Plus Jakarta Aja!

Udah nonton semua film di atas belum? Atau ada yang jadi favoritmu buat bantu belajar bahasa Inggris?

Jangan ragu buat berbagi rekomendasi film di atas yang menurutmu seru dan bermanfaat buat ningkatin skill bahasa Inggris. Siapa tahu, temen-temenmu sedang membutuhkan rekomendasi film bahasa Inggris, seperti di atas.

Kalau mau belajar bahasa Inggris dengan cara yang lebih intens dan fun, kamu bisa ikut program liburan Kampung Inggris Pare di Jakarta.

Di sana, kamu bakal belajar bahasa Inggris langsung dari para pengajar lokal dan native speaker yang seru dan berpengalaman, loh. Tentunya sambil menikmati suasana liburan yang akan mendatang.

Yuk, klik banner di bawah ini untuk informasi selengkapnya! 

program liburan kampung inggris pare

Berikan Komentar Anda

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Teguh Gunawan, S.Li.

Teguh Gunawan, S.Li.

Digital Marketing Enthusiast who's passionate about SEO, Content Writing, and Copywriting.
Teguh Gunawan, S.Li.

Teguh Gunawan, S.Li.

Digital Marketing Enthusiast who's passionate about SEO, Content Writing, and Copywriting.